Sabtu, 02 Januari 2016

IN ẤN QC
Advertisement
Pembunuhan di Malam Tahun Baru 2016 Berlatar Perebutan Tempat Mangkal

Pembunuhan di Malam Tahun Baru 2016 Berlatar Perebutan Tempat Mangkal - Jakarta, Seorang pemuda yang bernama Ahmad Rifai (20) pada saat malam pergantian tahun 2016 tewas di keroyok oleh sekelompok orang di seputaran Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Selatan.

Kompol Nurdin yang bertugas di Kapolsek Tebet menuturkan pada saat itu korban sedang merayakan malam tahun baru dengan acara bakar-bakar bersama teman-temannya, namun kemudian datang sekelompok orang yang menyerang korban dengan senjata tajam.

Dari hasil pemeriksaan tersangka Kanit Reskrim Polsek Tebet Iptu Mudiran mengatakan ada perselisihan antara tersangka dan korban pada saat sebelum pesta tahun baru tersebut dimulai, dan pemicu adalah karena permasalah perebutan tempat mangkal di sekitar pusat perbelanjaan kota casablanka, info tersebut di peroleh dari pernyataan tersangka, kata Iptu Mudiran ,Sabtu (2/1/2016).

Atas perbuatan nya yang telah menyebabkan kehilangan nyawa orang lain Hasan Basri di ancam dengan pasal 351 KUHP dengan penganiayaan dengan hukuman maksimal tujuh tahun penjara.

Akibat bentrokan tersebut yang melibatkan beberapa warga dari RT 09 RW 10 melawan RT 02, RT 05, dan RT 08 RW 10, Manteng Dalam, Ahmad Rifai (20) telah tewas di bacok dengan senjata tajam, dan tersangka Hasan Basri juga mendapat luka di tubuh nya akibat tersiram nya air panas.

0 komentar:

Posting Komentar